\

Jumat, 15 April 2011

AMD Atlhon 64

AMD Atlhon 64 Merupakan revolusi dari pendahulunya yaitu AMD atlhon. Yang pasti lebih baik dari versi yang sebelumnya. Processsor ini di Pasarkan sekitar September 2003. So,mari kita lihat spesifikasinya.



AMD (Advanced Micro Devices, Inc) adalah perusahaan semikonduktor multinasional Amerika Serikat yang berbasis di Sunnyvale, California yang mengembangkan prosesor komputer dan teknologi yang terkait untuk pasar konsumen dan komersial. Produk yang utama termasuk mikroprosesor, chipset motherboard, embedded prosesor kartu grafis (GPU) dan prosesor untuk server, workstation dan komputer pribadi (PC), dan teknologi prosesor untuk perangkat genggam, televisi digital, mobil, konsol game, dan aplikasi lainnya yang terdapat system.
Arsitektur AMD adalah sebagai berikut :
Decoding unit                         3×84
Integer unit (ALU)                 3
Floating Point (FPU)              3
L1 Cache                                 128K
Pada perkembangannya, CPU saat ini telah mengembangkan set instruksinya, diawalai oleh Intel dengan MMX (Multimedia Extention) yang pada masanya meninggalkan AMD, karena AMD belum mampu mengembangkan instruksi multimedianya sehingga pada masa itu AMD tertringgal oleh Intel PII, AMD saat itu generasi K5 dan K6. AMD baru mengembangkan MMX pada generasi K7, serta AMD menggunkan set instruksi baru yaitu 3DNow, intel PIII mengeluarkan SSE (Stream SIMD Extention). AMD pada masanya mengusai proses yang berhubungan dengan pengaksesan tiga dimensi dengan mengandalkan set iastruksi 3DNow 3DNow juga dapat meningkatkan proses perhitungan integer untuk multimedia. Perhatikan table perbandingan antara AMD k7 dan Intel PIII
AMD memiliki dual-chanel DDR SDRAM controller dengan 128 bit yang memungkinkan peningkatan menjadi 8 DDR DIMMs (percahnelnya ada 4). Controller didesign untuk mendukung memori PC1600, PC2100, PC2700 dan PC3200 yang menggunkan DIMSs. Pada memori PC3200 yang bekerja pada 400 MHz menghasilkan bandwidth perchanelnya sebesar 3,2 GB/s, atau totalnya 6,4 GB/s dari kedua chanel pada processor. Sehingga dengan kata lain AMD 100% memiliki bandwidth lebih besar dari Intel.
Salah satu versi AMD adalah AMD Athlon yang merupakan generasi ke-7 (K7). Prosesor ini dirilis pada tahun 1999 untuk menggantikan prosesor sebelumnya yaitu AMD K6.Athlon menggunakan tipe slot “A” sehingga mirip dengan desain Pentium II.
Prosesor AMD Athlon 64 adalah mikroprosesor 64-bit buatan Advanced Micro Devices yang dimanufaktur dengan menggunakan proses manufaktur 130 nanometer atau 90 nanometer dan teknologi Silicon-On-Insulator (SOI). Prosesor ini adalah prosesor 64-bit dengan set instruksi AMD64, yang merupakan sebuah ekstensi terhadap set instruksi x86 yang berupa set instruksi
32-bit. Dengan menggunakan set instruksi AMD64, Athlon 64 dapat menjalankan aplikasi 32-bit secara native, selain tentunya dapat menangani aplikasi 64-bit. Ini berbeda dengan prosesor Intel IA-64 (Itanium,Itanium 2) yang benar-benar menggunakan set instruksi yang 64-bit (bukan ekstensi terhadap x86), sehingga prosesor IA-64 tidak dapat menangani aplikasi 32-bit secara native (dibutuhkan proses emulasi untuk mengekeskusi aplikasi 32-bit).
Athlon 64 menggunakan satu buah link HyperTransport 16-bit agar dapat dikoneksikan ke chipset motherboard. Ini berbeda dengan prosesor AMD64 lainnya, AMD Opteron dan AMD Athlon 64 FX-51/FX-53 (Socket-940), yang memiliki tiga buah link HyperTransport (dua link dapat digunakan untuk dihubungkan dengan prosesor lainnya, sementara satu link lagi dihubungkan dengan chipset I/O motherboard).
AMD Athlon 64 pada saat dikembangkan memiliki nama kode Clawhammer, sebab memang set instruksi AMD64 memiliki julukan sebagai “Hammer”. Arsitektur AMD64 juga sering disebut sebagai K8 karena memang penerus arsitektur K7 yang digunakan oleh keluarga prosesor AMD Athlon (Athlon, Athlon XP, Sempron, Duron).
AMD Athlon 64 ditujukan untuk pasar desktop mainstream berkinerja tinggi, sehingga menjadikan AMD Athlon XP pun pensiun menjadi flagship prosesor desktop AMD, seolah-olah AMD Athlon XP menjadi “Duron”-nya AMD Athlon 64, sebelum digantikan oleh AMD Sempron.
Berikut adalah spesifikasi dari AMD athlon 64 :
Nama prosesor AMD Athlon 64
Nama kode Clawhammer, Newcastle, Winchester, San Diego, Venice
Dirilis 23 September 2003
Proses manufaktur 130 nanometer (Clawhammer, Newcastle) 90 nanometer (Winchester, Venice)
Kecepatan bus 1600 MT/s HyperTransport (Clawhammer, Newcastle) 2000 MT/detik HyperTransport (Winchester, Venice)
Range kecepatan 1800 MHz hingga 2600 MHz
Range Thermal Design Power 59 Watt hingga 89 Watt
Fitur tambahan Kontrolir memori terintegrasi di dalam prosesor: 64-bit DDR-SDRAM PC2700 (Clawhammer/Newcastle),128-bit DDR-SDRAM PC3200 (Winchester/Venice), untuk mempercepat akses kepada memori (karena memang memori diakses langsung oleh prosesor, tidak melewati chipset). Cool-n-Quiet (manajemen daya prosesor secara otomatis).
Pipeline 1 2-stage
Cache Level-1 128 KB (64 KB Instruction cache + 64 KB Data cache) , 2-way Set Associative, Write Back, denganukuran line 64 byte.
Cache Level-2 1024 KB (Clawhammer)/512 KB (Newcastle, Winchester, Venice), 128-bit, 16-way  Set Associative,Write back, dengan ukuran line 64 byte.
Jumlah transistor 105,9 juta transistor (Clawhammer).
Interkoneksi ke motherboard Socket 754, Socket 939, Socket M2
Tegangan CPU 1.5 Volt (Clawhammer)/1.400 Volt (Newcastle, Winchester)/1.35Volt (Venice)
Kinerja prosesor ini mengesankan: selain dapat mengeksekusi instruksi 64-bit dan 32-bit, dengan hanya menggunakan kecepatan yang lebih rendah, ia dapat menyamai kinerja dari prosesor Intel Pentium 4(Prescott, Cedar Mill) yang memiliki kecepatan yang jauh lebih kencang. Sebelum Intel datang denganIntel Core 2 Duo, prosesor ini sempat merajai pasaran mainstream (gamer pada khususnya)


Related Posts by Categories



Tidak ada komentar:

Posting Komentar